Jumat, 03 Agustus 2012

WASNIAH Bipers dan TAS dari LIMBAH


Di usianya yang baru menginjak 15 tahun, WASNIAH  sukses menampilkan karya pribadi dalam membuat Tas dari bungkus. Dimulai dari ketidakpercayaannya untuk mempublikasikan hasil buatan tangannya, malah akhirnya membuat teman-temannya berebut belajar membuat Tas dari limbah tersebut.
Di bawah bendera Pengembangan diri Young Enterepreneur Bipers, ia dan teman kelasnya memulai memproduksi tas tersebut dengan srius. “Masih belum berbicara tentang profit, mereka mampu mengembangkan diri saja merupaka Prestasi” Ujar Kesiswaan.
Atas kinerja usahanya itu, Wasniah berada dijajaran siswi terbaik pada kelas Entrepreneur.
Wasniah sebetulnya tidak sengaja memiliki kemampuan itu. Sebelumnya ia hanya tertarik pada tas yang mampu dibuat oleh tetangganya, lalu ia pun mulai belajar membuat, sampai ia membuat sebuah tas kecil yang dibawa ke sekolah. Bapak Dwi sebagai ketua jurusan pada saat itu tertarik dan menganjurkan wasniah memeperbanyak prduknya, yang juga dengan antusias dibantu oleh teman-teman kelasnya.

Berbekal modal keliling ke warung-warung kecil untuk mengumpulkan limbah bungkus minuman sachet tersebut, tim entrepreneur kelas Administrasi perkantoran mulai teratur membuat anyaman Tas yersebut.
Wasniah berujar “kendala terbesar adalag kebutuhan limbah yang cukup besar, terkadang kami harus menunggu sampai beberapa waktu untuk terpenuhinya kebutuhan untuk membuat Tas secara utuh”. Beberapa warung kecil merasa kerepotan, untuk mengumpulkan limbah tersebut secara khusus sekalipun Wasniah dan rekannya sudah menjanjikan akan membelinya.
Tas yang diproduksi Wasniah masih memiliki keterbatasan Variasi, namun dikarenakan dari bahan yang cukup menarik yaitu limbah, ini membuat konsumen antusias. Tas tersebut dibanderol mulai dari Rp 25.000-Rp 100.000 per buah
Menurutnya, pilihan warna tas yang dimungkinkan bervariasi. Sedang dari segi bentuk ia akan banyak belajar lagi.
Wasniah berharap kemampuannya ini mampu untuk diteruskan sehingga selepas dari SMK Bina Persadapun sudah memiliki potensi usaha yang jelas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar