Jumat, 03 Agustus 2012

BIPERS DAN LUKISAN PELEPAH PISANG


Siapa menyangka kemampuan siswa SMK Bina Persada lebih dari yang tampak. Penggalian-penggalian kemampuan Potensial ini harus terus dilakukan.

Dibutuhkan perhatian khusus dan serius untuk mampu membuat siswa menunjukan kemampuan terpendamnya. Beberapa kemampuan tersebut juga berpotensi secara komersial. Lukisan pelepah pisang yang dihasilkan oleh beberapa siswa, sudah sangat temapak ada pada tingkat dan teknik yang memuaskan.
Diakui secara sadar, ini baru teramati ketika adanya beberapa kegiatan pengembangan diri. Lukisan pelepah pisang yang dibuat siswa bernilai ekonomis tinggi.
Salah satu siswa SMK Bina Persada yang memiliki karya lukisan pelepah pisang  terbaik yaitu DENI NURYAMAN berucap “butuh ketelatenan dan kehati-hatian. Beberapa kesalahan yang ada, memaksa saya untuk terus mencoba. Sampai titik saya cukup merasa maksimal baru saya berhenti untuk memperindahya. Beberapa keinginan dalam otak saya ternyata kadang belum bisa tertuang dengan benar, mungkin butiuh latiha lebih lama..
Kegiatan keterampilan siswa memang bukan sekedar lukisan pelepah pisang. Tapi ini sudah lebih dari cukup untuk adanya pengembangan diri siswa yang terprogram secara serius. Bahkan sudah seharusnya beberapa kegiatan tersebut dilanjutkan sampai taraf komersil. Memang sampai saat ini karya lukisan pelepah pisang masih berkutat pada lukisan pemandangan. Kedepan harus lebih Variatif.
Langkah kedepan akan diadakan pameran regional akan karya-karya siswa SMK Bina persada terisi. Juga ditambahkan beberapa kegiatan lain. Tidak menutup kemungkinan untuk memasukan mitra usaha yang sesuai dengan kegiatan ini.
Dengan peningkatan kemampuan ini diharapkan siswa-siswi menemukan warna lain dan spirit yang tinggi dalam mengembangkan dirinya. Lebih lanjut kesiswaan SMK Bina Persada menambahkan “Menurut saya (kuncinya di mengolah) sumber daya bukan (hanya) skill-nya, PUBLIKASI merupakan dorongan terbesar yang diharapkan anak-anak kami”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar